http://www.facebook.com/ferry.prasetyo
Mau Tahu 3 Karakter Cewek Idaman Cowok Di Dunia?
September 14th, 2011
Mau Tahu 3 Karakter Cewek Idaman Cowok Di Dunia?
Kali ini kita coba membahas karakter cewek idaman para cowok di dunia
setelah kemarin-kemarin chempornet.com pernah mencoba membuat artikel
tentang karakter cowok idaman para wanita cantik di dunia.
Setiap cewek pasti berbeda karakternya, ada yang galak, judes sampai
dengan baik hati kayak peri namun ada beberapa karakter cewek yang
disukai oleh para cowok di dunia ini, ingin tahu lebih lanjut? Mari
simak dibawah ini.
3 Karakter Cewek Idaman Para Cowok Di Dunia
1. Cewek Dengan Karakter pembakar semangatWanita atau cewek yang mempunyai karakter bisa mendorong pria tetap bersemangat menjalankan hidup serta mencapai impian adalah salah satu yang paling didambakan para cowok di dunia. Wanita atau cewek dengan tipe karakter ini akan membuat cowok tetap berpikiran positif. Dengan cewek ber-karakter mampu membakar semangat ini, banyak cowok di dunia merasa bisa ‘menggapai seluruh dunia’ dengan tangannya.
2. Karakter Cewek yang peduli dengan penampilan
Bukan hanya penampilan pribadinya, namun juga perhatian terhadap penampilan pasangannya. Sebenarnya cowok juga suka diberi masukkan tentang penampilannya, bukan hanya para cewek saja yang suka diberikan masukkan tentang penampilan. Ketika seorang cowok disebut tampan oleh cewek yang ia cintai akan membuat hatinya berbunga-bunga.
3. Karakter Cewek Yang Berani mengambil langkah besar
Cewek yang tegas akan membuat cowok merasa akan semakin berani mengambil keputusan. Tipe cewek seperti ini bukan hanya mampu mendorong sang cowok untuk melangkah, namun juga membuatnya berani mengambil risiko. Cewek dengan karakter yang berani akan selalu ada di sisi pasangannya dalam melewati ‘badai’ sekeras apapun dalam hidup. Cewek dengan karakter inilah yang juga didamba para cowok di dunia sebagai pasangan hidup.
Ya itulah 3 karakter cewek idaman para cowok di dunia ini, karakter-karakter diatas memang jelas sangat menjadi idaman. Ada pepatah tambahan, dibalik cowok yang sukses ada cewek yang kuat. Nah apakah anda para cewek kawan chempornet masuk dalam kriteria cewek yang mempunyai karakter diatas? Semoga info mengenai 3 karakter cewek idaman cowok di dunia ini dapat menjadi bahan masukkan untuk anda semua. (Ak)
0 komentar:
Posting Komentar